Header Ads

ad728
  • Breaking News

    Wakili Pj Bupati, Sekda Aceh Besar Lantik 39 Keuchik Hasil Pilchiksungtak Tahun 2023



    Jantho, InfoPublik - Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Besar Sulaimi melantik 39 orang keuchik (Kepala Desa-red) secara serentak hasil Pemilihan Keuchik Langsung Serentak (Pilchiksungtak) dalam wilayah Kabupaten Aceh Besar masa jabatan 2023-2029.

    Acara itu berlangsung di Gedung Sanggar Kegiatan Belajar SKB Kota Jantho, Aceh Besar, Senin (30/10/2023). 

    Dalam sambutannya, Pj Bupati melalui Sekda Sulaimi menyampaikan atas nama Pemerintah Kabupaten Aceh Besar mengucapkan selamat atas Pelantikan Keuchik hasil Pilchiksungtak dalam wilayah Kabupaten Aceh Besar Tahun 2023.

    Kepada keuchik yang telah dilantik diharapkan dapat menjalankan amanah yang telah diberikan dengan sebaik-baiknya.

    "Kami juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh panitia dan elemen yang terlibat dalam Pemilihan Keuchik Langsung Serentak beberapa waktu lalu, hingga pelaksanaan berjalan dengan lancar dan keuchik yang terpilih hari ini bisa dilantik," katanya.  

    Sulaimi mengajak seluruh keuchik yang baru saja dilantik agar bekerja dengan baik, sungguh-sungguh, dan amanah dalam mengemban tugas untuk membangun Kabupaten Aceh Besar dari tingkat gampong. 

    "Kepada seluruh keuchik diharapkan untuk dapat menjalankan dan memungsikan aparatur pemerintahan gampong sesuai tupoksinya masing-masing," pintanya. 

    Sulaimi juga meminta para keuchik baru itu melaksanakan tanggung jawab tanpa pilih kasih. Keuchik juga harus membangun komunikasi dengan semua elemen masyarakat dan jangan mendikriminasi serta menciptakan kelompok baru. 

    "Rangkul semua masyarakat untuk membangun gampong," tegas Sulaimi. 

    Asisten I Sekdakab Aceh Besar Farhan AP mengatakan, pelantikan Keuchik Serentak berdasarkan Dokumen Pelaksanaan anggaran (DPA) dan surat keputusan Bupati Aceh Besar Nomor 281 tahun 2023 tentang pembentukan panitia penanggung jawab Kabupaten dan pengawas Kecamatan Pemilihan keuchik langsung dan serentak.

    Selain itu, juga berdasarkan Surat keputusan Bupati Aceh Besar Nomor 481 dan nomor 557. "Tujuannya, untuk melantik para keuchik hasil Pilchiksungtak tahun 2023," paparnya 

    Ia menyebutkan, jumlah keuchik yang dilantik sebanyak 39 orang yang terdiri dari Kecamatan Lhoong 1 orang, Lhoknga 4 orang, Indrapuri 1 orang, Seulimeum 2 orang, Montasik 1 orang, Suka Makmur 4 orang, Darul Imarah 1 orang, Peukan Bada 2 orang, Mesjid Raya 2 orang, Ingin Jaya 2 orang, Kuta Baro 1 orang, Darussalam 3 orang, Pulo Aceh 1 orang, Lembah Seulawah 1 orang, Kota Jantho 1 orang, Kuta Cot Glie 4 orang, Simpang Tiga 1 orang, Darul Kamal 2 orang, Krueng Barona 3 orang dan Blang Bintang 1 orang. 

    "Sementara untuk 74 orang lagi akan dilantik dengan menyesuaikan masa jabatan terakhir keuchik yang sedang menjabat," ungkap Farhan AP.

    Turut hadir Forkopimda Aceh Besar, Asisten I, Asisten III, Para Staf Ahli, Para kepala OPD Aceh Besar, Forkopimcam se-Aceh Besar dan para tamu undangan. (Mc/01)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad


    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728