Header Ads

ad728
  • Breaking News

    Polres Lhokseumawe Bersama Pihak Terkait Gelar Operasi Cipta Kondisi Menyambut Bulan Suci Ramadhan


    LHOKSEUMAWE - Polres Lhokseumawe menggelar operasi gabungan dalam rangka Cipta Kondisi menyambut bulan suci Ramadhan 1443 H tahun 2022 di Mapolres Lhokseumawe, Sabtu (19/3/2022) pagi.

    Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH melalui Kasi Humas, Salman Alfarisi SH MM mengatakan, operasi gabungan cipta kondisi tersebut diikuti personel TNI, Satpol PP dan WH Kota Lhokseumawe dan Muspika Kecamatan Muara satu yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Lhokseumawe, Kompol Abdul Muin, SE, MM.

    Kegiatan dimaksud, lanjutnya, dalam rangka cipta kondisi untuk menyambut bulan suci Ramadhan. Dimana, para personel gabungan ini  bertugas merazia warung remang-remang atau tempat karaoke yang ada di kecamatan Muara satu wilayah wisata pantai Rancung.
    "Petugas gabungan juga nanti meningkatkan patroli di lokasi yang diduga menjadi lokasi perjudian dan daerah yang dianggap rawan terjadinya tindakan kriminalitas," ujarnya.

    Di lokasi tersebut, lanjut Salman, petugas menghimbau pemilik usaha untuk menghentikan segala aktivitas warung karaoke selama bulan ramadhan. 

    "Selain itu, pemilik warung dan masyarakat di tes urin dan swab antigen, hasilnya non reaktif dan tidak ditemukan yang positif menggunakan narkoba. Cipta Kondisi dimaksud bertujuan untuk memberi kenyamanan bagi masyarakat dalam menyambut bulan Puasa," jelas Kasi Humas.

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad


    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728