Kapolda Aceh Hadiri Syukuran Hut Ke 65 Kodam IM
Meunan news id. Banda Aceh - Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Ahmad Haydar, S. H., M. M, menghadiri syukuran Hut ke 65 Kodam IM yang digelar di Makodam IM, Banda Aceh, Rabu (22/12/21).
Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, dalam siaran persnya menyebutkan, Kapolda Aceh saat menghadiri syukuran itu didampingi Ketua PD Bhayangkari Aceh Ny. Sissy Ahmad Haydar.
Kedatangan Kapolda Aceh bersama Ketua PD Bhayangkari disambut Pangdam IM Mayjen TNI Muhammad Hasan bersama ibu, sambung Kabid Humas.
" Kegiatan syukuran Hut ke 65 Kodam IM yang dipimpin Pangdam IM dihadiri sejumlah Pejabat diantaranya Kapolda Aceh, Kajati Aceh, Wali Nanggroe dan sejumlah pejabat di Aceh lainnya, ' jelas Kabid Humas.
Pangdam IM yang baru dilantik dan bertugas di Aceh dalam kesempatan syukuran itu turut memperkenalkan diri dan sebelumnya tokoh masyarakat Aceh dalam kesempatan itu juga melakukan peusijeuk (adat memuliakan tamu) terhadap Pangdam IM yang baru menjabat yang didampingi ibu, kata Kabid Humas.
Kegiatan itu diwarnai dengan pembacaan do'a turut juga dihadiri PJU Kodam IM dan sejumlah PJU Polda Aceh, tutup Kabid Humas.
Tidak ada komentar